
Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) / Authorized Budget User of Working Unit adalah Pejabat yang ditunjuk oleh Pengguna Anggaran untuk menggunakan anggaran Kementrian/Lembaga/Satuan Kerja;
Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) / Commitment Officer of Working Unit adalah Pejabat yang diangkat oleh Pengguna Anggaran/Kuasa Pengguna Anggaran/... sebagai pemilik pekerjaan, yang bertanggung jawab atas pelaksanaan pengadaan barang/jasa.
Panitian Pengadaan / Procurement Committee adalah Tim yang diangkat oleh pengguna Anggaran/Kuasa Pengguna Anggaran/.... untuk melaksanakan pemilihan penyedia barang/jasa.
Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DIPA). DIPA merupakan suatu daftar isian yang memuat
uraian: sasaran yang hendak dicapai, fungsi, program dan rincian kegiatan, rencana penarikan dana tiap-tiap bulan dalam satu tahun serta pendapatan yang diperkirakan oleh kementerian/lembaga.
DIPA yang lengkap memuat uraian fungsi/sub fungsi, program, sasaran program, rincian kegiatan/sub kegiatan, jenis belanja, kelompok mata anggaran keluaran dan rencana penarikan dana serta perkiraan penerimaan kementerian negara/lembaga.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar